Pertemuan Koordinasi Penyuluhan Pertanian
Senin, 21 Agustus 2023
Dalam mendukung keberhasilan pembangunan pertanian melalui koordinasi, sinergi, dan penyelarasan kegiatan. Dalam mewujudkan keberhasilan pembangunan pertanian tentunya melalui optimalisasi tugas dan fungsi.
Untuk mensinergikan hal tersebut, dilakukan pertemuan rutin di UPT Penyuluhan, HPT dan Keswan Kecamatan Pringgarata yang dihadiri oleh Penyuluh Provinsi Bapeltanbun NTB, Kepala UPT, Koordinator dan Penyuluh Kecamatan Pringgarata.

Dalam pertemuan ini terdapat beberapa hal yang menjadi bahan diskusi antara lain :
1. Diharapkan kepada para penyuluh untuk tetap melaksanakan tupoksi penyuluhan sesuai dengan Permentan 09 tahun 2023 tentang Petunjuk Teknis Jabatan Fungsional Penyuluh Pertanian mulai dari Perencanaan Penyuluhan sampai Pengembangan Penyuluhan;
2. Kepada petugas admin Simluhtan Kecamatan Pringgarata supaya selalu mengupdate data yang ada di Simluhtan yaitu data kelembagaan petani yang berisi tentang data Kelompoktani, Gapoktan dan KEP serta data data penunjang lainnya;
3. Penjelasan mengenai laporan BOP khususnya pertanggung jawaban atas dana pembelian pulsa bagi penyuluh dalam rangka pengembangan kapasitas penyuluh pertanian.
4. Yang terakhir ditutup dengan melakukan panen perdana demplot timun organik yg laksanakan oleh para penyuluh Kecamatan Pringgarata di lahan BPP.


