PENYULUH BAPELTANBUN MENJADI NARASUMBER PADA SOSIALISASI PEMBUATAN PUPUK KOMPOS OLEH MAHASISWA KKN UMMAT DI DESA SESAOT LOMBOK BARAT
Pada hari Jumat, 23 Agustus 2024, di Desa Sesaot, Kecamatan Narmada, Kabupaten Lombok Barat, mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Mataram (UMMAT) menyelenggarakan sosialisasi pembuatan pupuk kompos dan bak sampah komposter. Kegiatan ini dihadiri oleh masyarakat setempat, mayoritas anggota kelompok tani, dan menghadirkan dua penyuluh dari Bapeltanbun, Dian Mirawati, M.Si, dan Sri Suharti, SP, serta dosen UMMAT sebagai narasumber. Sosialisasi ini difokuskan pada penerapan pertanian organik, khususnya proses pembuatan pupuk organik padat dan cair dari limbah rumah tangga. Selain itu, masyarakat juga diajarkan bagaimana memanfaatkan sampah non organik sebagai komposter, yakni wadah untuk menampung sampah organik seperti sisa makanan, daun kering, dan rerumputan, yang mudah membusuk.

Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat Desa Sesaot terhadap pentingnya pengelolaan sampah, terutama limbah rumah tangga. Dengan pengetahuan yang diberikan, diharapkan masyarakat mampu mengolah sampah mereka menjadi sesuatu yang bermanfaat seperti pupuk organik, yang tidak hanya membantu mengurangi pencemaran lingkungan tetapi juga dapat digunakan untuk keperluan pertanian mereka. Kegiatan ini sejalan dengan upaya untuk menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat serta mendorong penerapan praktik pertanian yang lebih ramah lingkungan di kalangan petani setempat.
