Berita

Kunjungan Penyuluh Bapeltanbun ke Kelompok Tani Saling Anton I

Selasa, 25 Juni 2024 – Dalam upaya pendampingan dan koordinasi penyuluhan, penyuluh Bapeltanbun Wilbin Lombok Tengah melaksanakan kunjungan anjangsana ke Kelompok Tani Saling Anton I di Dusun Taman Daye, Desa Puyung, Kecamatan Jonggat. Kunjungan ini bertujuan untuk memverifikasi CPCL demplot Scaling Up dalam program SIMURP tahun 2024, yang direncanakan berlokasi di Desa Puyung dan Desa Bonjeruk, Kecamatan Jonggat, dengan total luas 100 hektar.

Kabupaten Lombok Tengah, melalui BPP Kecamatan Jonggat, akan menjadi pelaksana kegiatan SIMURP di Provinsi NTB. Rencana penanaman demplot Scaling Up dijadwalkan pada Musim Tanam III sekitar Juli – Agustus 2024. Luas Laboratorium Lapang mencapai 1 hektar, meskipun lokasinya masih dalam proses verifikasi, sementara Sekolah Lapang akan berlokasi di dua tempat: 49 hektar di Desa Puyung dan 50 hektar di Desa Bonjeruk. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan efektivitas program penyuluhan dan memberikan dampak positif bagi peningkatan produktivitas dan kesejahteraan petani di Kabupaten Lombok Tengah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *