Berita

Kunjungan Monev Klinik PHT Bersama Direktur Perlindungan Hortikultura Kementerian Pertanian

Lombok Tengah (23/06/2023).

Direktur perlindungan Hortikultura Dr. Jekvy Hendra, beserta tim dan Kepala Balai BPTP NTB Ir. Baiq Rahmayati serta kepala seksi perlindungan hortikultura melaksanakan kegiatan dalam rangka monitoring dan evaluasi (monev) program yang di berikan oleh Direktorat Perlindungan Tanaman Hortikultura, salah satu program yang di berikan yaitu klinik PHT.

Lokasi kegiatan monev di Poktan Hikmah Tani yang ada di Desa Kawo, Kec. Pujut, Kab. Lombok Tengah. Kegiatan monev ini bertujuan untuk memantau perkembangan dari Klinik PHT seperti aktivitas produksi Agen Pengendali Hayati (APH).

Dalam kunjungan monev tersebut direktur hortikultura banyak berdiskusi dengan kelompok tani, beliau manyampaikan masukan untuk keberlanjutan klinik PHT hikmah Tani. Klinik PHT Hikmah Tani ini menjadi salah satu klinik yang aktif memproduksi pestisida nabati, agen pengendali hayati (APH) terutama Trichoderma sp., PGPR, trichokompos, dan pupuk organic lainnya.

Jadi besar harapan agar klinik PHT ini terus mengembangkan produk pengendali OPT yang ramah lingkungan secara mandiri.

Selengkapnya di https://distanbun.ntbprov.go.id/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *