Berita

KALIBRASI PERALATAN LABORATORIUM BPSB PERKEBUNAN

Kalibrasi alat laboratorium dilakukan agar peralatan laboratorium terstandarisasi sesuai dengan standar nasional. Kalibrasi dilakukan untuk menunjang akreditasi Laboratorium BPSB Perkebunan.

Kegiatan ini berlangsung di UPTD BPSB Perkebunan pada hari Kamis, 16 Maret 2023. Pak Heru dari tim kalibrasi Kementrian Perdagangan Direktorat Jenderal Perlindungan Komsumen dan Tertib Niaga Direktorat Standarisasi dan Pengendalian Mutu, Balai Kalibrasi, Ciracas, Jakarta Timur didampingi oleh Kasi Laboratorium L. Hamdan Fadil dan Susilowati selaku Pengawas Benih Tanaman BPSB Perkebunan untuk melaksanakan verifikasi peralatan laboratorium.

Peralatan yang di kalibrasi antara lain oven suhu tinggi dengan suhu 130 derajat Celcius dan oven suhu rendah dengan suhu 103 derajat Celcius, germinator elektrik suhu tetap dan germinator elektrik suhu berganti. Diharapkan agar kegiatan kalibrasi peralatan laboratorium berjalan dengan lancar dan peralatan laboratorium yang dikalibrasi sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *