Identifikasi vanili varietas Vania 1 dan Vania 2
Pengawas Benih Tanaman BPSB Perkebunan bersama tim teknis telah melakukan identifikasi vanili varietas Vania 1 dan Vania 2. Vanili yang berasal dari Balitro tersebut dibibitkan di Nyur Lembang, Kecamatan Narmada, Kabupaten Lombok Barat.


Pengamatan dilapangan menunjukkan hasil bahwa daun pada vanili Vania 1 terlihat lebih runcing dan panjang dibandingkan dengan vanili Vania 2 yang terlihat lebih melebar dan terlihat lebih pendek dibandingkan dengan Vania 1.
Hal ini sejalan dengan pendapat Balitro bahwa Vania 1 memiliki bentuk daun yang lebih runcing dibandingkan dengan Vania 2, tetapi secara sekilas hampir sama.
