PEMUPUKAN PADI VARIETAS INPARI 32 DI UPB SANTONG
Senin, 27 Mei 2024
Program kegiatan UPTD Balai Benih Induk Pertanian (BBI-P) dalam rangka perbanyakan benih sumber padi yang dilaksanakan oleh unit-unit Produksi Benih (UPB) yang ada di lingkup BBI-P, baik yang kegiatannya bersumber dari anggaran APBD maupun APBN Tahun Anggaran 2024. Kegiatan perbanyakan benih sumber padi Musim Hujan (MH) 2023/2024 di UPB Santong hari ini, Senin, 27 Mei 2024, telah melaksanakan kegiatan pemupukan susulan pada padi varietas Inpari 32 kelas benih BS-BD seluas 2,0 ha. Kegiatan ini berasal dari anggaran APBD yang berlokasi di Santong, Desa Santong, Kecamatan Kayangan, Kabupaten Lombok Utara. Pemupukan dilakukan secara manual oleh tenaga harian lepas yang diawasi oleh petugas tim teknis UPB. Pemupukan ini dilakukan untuk mempercepat pertumbuhan dan perkembangan tanaman guna meningkatkan kualitas hasil tanaman. Sehingga, kebutuhan unsur hara tanaman dapat lebih optimal.