Berita

PENGAMATAN OPT PERSEMAIAN TANAMAN PADI PADA POKTAN KARANG BUCU KURIPAN

Selasa, 19 Maret 2024

Persemaian merupakan awal infestasi dari Organisme Pengganggu Tumbuhan (OPT) dan musuh alami, sehingga persemaian yang sehat sangat penting untuk awal budidaya tanaman sehat dan mengembangkan populasi musuh alami lebih awal. Kondisi agroekosistem persemaian meliputi tanaman yang masih sangat muda dan rentan terhadap tekanan lingkungan termasuk OPT. Persemaian adalah fase yang sangat mudah terserang oleh hama dan dimana hama tersebut nantinya akan meninggalkan gejala-gejala yang merusak tanaman ketika sudah masuk berumur.

Poktan Karang Bucu dan Poktan Gerepek Desa Kuripan Utara Kecamatan Kuripan Kabupaten Lombok Barat yang di lakukan oleh tim POPT dan petani pemilik lahan secara lansung turun ke lokasi persemaian untuk melihat secara lansung di tingkat lapang kondisi agroekosistem di lingkungan persemaian saat ini dengan tujuan memastikan kondisi perkembangan OPT dan Musuh Alami untuk menentukan kebijaksanaan pengendalian di lingkungan persemaian. Kondisi tanaman persemaian sangat penting untuk pertumbuhan selanjutnya oleh sebab itu jika tidak di maksimalkan maka nanti ketika tanam akan menyebabkan kerusakan pada tanaman tersebut dengan pemantauan langsung dapat di ketahui perkembangan hama dan juga pertumbuhana tanaman persemaian.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *