Berita

Monev PPHT Padi: Ada Solusi Peningkatan Produksi Tanaman Padi

Penerapan Pengendalian Hama Terpadu (PPHT) Skala Luas untuk tanaman serealia (padi), merupakan salah satu solusi dalam penanganan permasalahan Organisme Pengganggu Tanaman (OPT). Hal ini dikarenakan adanya sinergisme strategi pengelolaan OPT, oleh petani dalam areal kelompok tani (25 hektar), sehingga memberikan kontribusi yang nyata, dan terukur terhadap program penanganan produksi usahatani padi.

Seperti halnya PPHT Tanaman padi yang di alokasikan pada program tahun anggaran 2023 di Kelompok Tani Cahaya Baru, Desa Montong Terep, Kecamatan Praya Kabupaten Lombok Tengah. Dalam kegiatannya, Kelompok tani menjalankan program ini dengan penuh serius sehingga dalam penerapannya petani menghasilkan produk yang mampu meningkatkan produktivitas tanaman padinya.

Kegiatan PPHT di kelompok ini sudah selesai dilaksanakan pada akhir September 2023 dengan hasil produktivitas yang di dapatkan yaitu 7,5-8 ton per hektarnya. Tidak hanya meningkatkan hasil, PPHT memberikan harapan baru terlebih pada kondisi dimana jarga saprodi seperti pestisida kimia sintetis yang kian hari harganya melambung tinggi.

Petani mulai memproduksi sarana yang bisa diterapkan langsung pada lahan pertanian seperti pupuk kandang yang memiliki kandungan trikoderma atau biasa disebut trikokompos, Pestisida nabati, Plant Growt Promoting Rizobacteria (PGPR) dan masih banyak lagi produk lainnya.

Dari segi anggaran pembiayaan usaha tani penerapan PPHT dirasakan mampu mengurangi anggaran sehingga tidak hanya ramah dilingkungan tapi ramah pada kantong petani.

Dalam Rangka Monitoring dan Evaluasi (Monev) yang dilaksanakan pada tanggal 10 Oktober 2023, Kepala Balai Perlindungan Tanaman Pertanian (BPTP) Provinsi NTB Menyampaikan ke kelompok tani supaya jangan sampai selesai program selesai kegiatan, apalagi petani sudah merasakan dan tau manfaat apa yang sudah di hasilkan.

Keberlanjutan menjadi kata kunci dalam program ini. Petani menyambut baik apa yang jadi harapan kepala balai dan berkomitmen untuk terus berinovasi dan mengembangkan apa yang sudah di ajarkan dalam kegiatan PPHT.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *